Cara Mendapatkan Rapid Test Virus Corona dari Halodoc

Virus Corona

Halodoc merupakan salah satu situs dan juga aplikasi kesehatan yang memberikan informasi terkini mengenai perkembangan virus corona yang ada di Indonesia dan juga dunia. Dimana ada banyak informasi yang Anda bisa cari di tempat ini termasuk juga mengenai test yang dapat dilakukan untuk mendeteksi corona. Seperti di Indonesia sendiri tes yang dapat dilakukan pada tahap awal adalah rapid test yang juga dapat dilakukan lewat Halodoc. Adapun bagi Anda yang ingin mendapatkan pemeriksaan lewat rapid test dari Halodoc bisa untuk menyimak beberapa cara berikut ini:

  • Chat dengan dokter

Langkah pertama yang dapat dilakukan adalah dengan chat dengan dokter yang ada pada aplikasi ataupun situs Halodoc. Sebagai situs kesehatan tentu saja Halodoc menaruh perhatian khusus mengenai krisis kesehatan yang sedang dihadapi oleh dunia saat ini yaitu covid-19. Sehingga Halodoc juga menyediakan fitur khusus membahas mengenai Covid-19 yang lengkap dan akurat. Selain itu fitur covid-19 juga dapat digunakan untuk melakukan chat dengan dokter apabila Anda merasakan gejala yang bisa terindikasi sebagai pasien corona ataupun melakukan kontak dengan pasien positif dan juga mempunyai perjalanan ke daerah atau negara yang mempunyai kasus corona. Selain dengan chat dari Halodoc, cara selanjutnya juga bisa lewat aplikasi Gojek untuk nantinya mendapatkan rujukan untuk dapat melakukan rapid test.

  • Rujukan mendapatkan rapid tes covid-19

Seperti yang telah dijelaskan oleh pemerintah, bahwa pengecekan rapid test sendiri sifatnya terbatas dan tidak semua orang bisa untuk melakukannya. Oleh karena itulah tentu saja nantinya semua orang ingin melakukan rapid test dari aplikasi Halodoc tidak langsung akan disetujui tanpa melihat riwayat perjalanan yang dipunyai, riwayat kontak yang dilakukan, dan juga dari gejala yang dipunyai. Dimana untuk konsultasi dari Halodoc tersebut akan merujuk pasien yang mempunyai resiko sedang hingga tinggi saja untuk dapat melakukan rapid test covid-19.

  • Hanya berlaku di domisili Jakarta

Cara selanjutnya yang harus disimak untuk bisa mendapatkan kesempatan rapid test virus corona dari Halodoc adalah apabila memenuhi syarat domisili. Dimana bagi Anda yang akan mendapatkan rujukan dari Halodoc ke berbagai rumah sakit adalah bagi yang mempunyai domisili di Jakarta. Dimana daerah ini merupakan banyak pasien positif, ODP, dan juga PDP sehingga akan lebih mempunyai kesempatan besar untuk tertular covid-19. Layanan untuk mendapatkan rapid test sendiri hanya berlaku untuk Jakarta saja dan belum mengakomodasi daerah lainnya di Indonesia.

  • Pembayaran

Setelah memenuhi persyaratan yaitu baik dari syarat domisili di Jakarta dan juga mempunyai gejala sedang hingga tinggi, maka langkah selanjutnya adalah dengan melakukan pembayaran. Untuk rapid test sendiri mempunyai budget sekitar 400 ribu yang harus dikeluarkan. Dimana pembayaran dapat dilakukan sebelum mengikuti tes dan bisa melakukan pembayaran lewat Gopay. Sehingga sebelum melakukan pengecekan pastikan untuk membayar nominal tersebut untuk mendapatkan kesempatan rapid test di Jakarta.

  • Tunggu jadwal

Dan langkah terakhir yang harus dilakukan untuk dapat melakukan pengecekan rapid test virus corona lewat Halodoc adalah dengan menunggu jadwal. Apabila sudah melakukan pembayaran maka langkah selanjutnya adalah dengan menunggu sms konfirmasi yang akan dikirimkan ke pasien. SMS tersebut akan berisi mengenai jadwal rujukan ke rumah sakit sehingga Anda tidak perlu untuk datang langsung dan mengantri lama karena sudah ada jadwal yang tersedia dan hanya perlu datang untuk periksa.

Related posts